Rabu, 24 April 2013

HARTA

Kata orang dulu, apapun yg diperoleh selama di dunia ngga akan dibawa mati, kecuali amal, ilmu bermanfaat & do'a anak yg sholeh...

Kisah lainnya...
Saat sangkakala telah ditiupkan, ada 3 orang yg ditanya...
Ustadz , Dokter , Pengusaha...
Ke-3 orang tersebut ditanya oleh malaikat & masing-masing ingin segera masuk surga lebih awal...
Ustadz merasa bahwa dirinya telah berjasa membuat orang lain menjadi lebih pintar, menjadi orang sholeh, dst...
Dokter merasa bahwa dirinya telah berjasa membuat orang menjadi sehat & hidupnya lebih panjang lagi...
Pengusaha karena merasa dirinya ngga punya nilai ibadah, ia hanya diam saja...
Tetapi malaikat memutuskan bahwa Pengusaha dipersilahkan masuk surga paling awal...
Ustadz & Dokter protes...
Akhirnya malaikat menerangkan bahwa amal ibadah pengusaha lebih banyak...
Pengusaha menyisihkan uangnya untuk membangun masjid, pesantren, rumah sakit, sekolah, menyantuni anak yatim & dhuafa, dan masih banyak lagi... Sehingga tanpa pengusaha sadari bahwa dengan didirikannya masjid, pesantren, rumah sakit, sekolah, tempat bernaung serta tempat pendidikan untuk anak yatim & dhuafa berarti pengusaha juga memiliki pahala tambahan yg terus menerus yg akan mengantarkannya ke surga...