Senin, 27 Oktober 2008

Alloh ada dimana ?

Ipeh (+/- 2 tahun) bertanya tentang Alloh SWT kepadaku , " Alloh ada dimana ?"
Pertanyaan itu tak mudah untuk dijawab . Bukan karena tidak bisa menjawab , tapi kekhawatiran bahwa jawabanku tidak mudah dicerna untuk anak seusianya & ketakutan salah dalam menerangkan . Akhirnya aku menjawab bahwa Alloh itu ada , IA tidak dapat dilihat tapi dirasa . Jawaban singkat , tapi tidak membuat dirinya puas dengan jawabanku .
Aku pun kembali berkata padanya bahwa hal itu akan kita bicarakan lagi untuk jawaban yang akan membuatnya lebih banyak tahu .

Aku banyak bertanya pada siapapun yang aku kenal . Kesimpulan yang aku dapat bahwa ketika seorang anak bicara & bertanya tentang Tuhannya , jawablah menurut Al-Qur'an .

Katakanlah : " DIA adalah Alloh Yang Maha Esa .
Alloh tempat meminta .
DIA tidak beranak , dan tidak pula dilahirkan sebagai anak .
Dan tiada sesuatupun yang ada persamaannya dengan DIA .

Pertanyaan kembali muncul , kira - kira anak - anak mudah mengerti ?
Jawaban yang aku dapat bahwa , SAMPAIKAN saja , biar ALLOH yang akan mengatur , karena itu urusan hamba & PenciptaNYA .

Aku sampaikan apa yang aku dapat kepada Ipeh & ketika aku katakan dengan gamblang tanpa keragu-raguan , Alhamdulillah ia mudah mengerti & semakin banyak ia bertanya tentang Alloh .
Dengan prinsip jawaban yang telah aku dapat , aku dengan senang hati menjawab apa yang sedang ia tanyakan , akhirnyapun aku menjadi menanti hal apa lagi yang menjadi topik diskusi berikutnya ....